Minggu, 30 Desember 2012

BAB 1 (Konsep Koperasi, Latar Belakang Timbulnya Aliran Koperasi, Sejarah Perkembangan Koperasi)


·         KONSEP KOPERASI
a.      Konsep Koperasi Barat
                 Merupakan organisasi swasta yang terbentuk dengan cara sukarela oleh beberapa orang yang mempunyai kepentingan yang sama dengan maksud untuk mengurusi setiap kepentingan anggotanya dan juga menciptakan keuntungan  timbal balik antara perusahaan koperasi dengan anggota koperasinya tersebut.
b.      Konsep Koperasi Sosialis
                 Merupakan suatu koperasi yang dikendalikan oleh pemerintah yang dibentuk bertujuan untuk merasionalkan produksi untuk menunjang perencanaan nasional. Koperasi ini dibentuk tidak berdiri sendiri melainkan subsistem dari sistem sosialisme untuk mencapai tujuan sistem sosialis-komunis.
c.       Konsep Koperasi Negara Berkembang
                 Koperasi ini sudah berkembang dengan mempunyai cirri tersendiri, yaitu dominasi campur tangan pemerintah dalam pembinaan dan pengembangannya. Dengan tujuan meningkatkan kondisi sosial ekonomi para anggotanya.

·         LATAR BELAKANG TIMBULNYA ALIRAN KOPERASI
                       Perbedaan ideologi disuatu bangsa akan mengakibatkan perbadaan sistem, dan tentunya aliran koperasi yang dianut tersebut akan berbeda juga. Begitupun sebaliknya sistem perekonomian pada suatu bangsa akan menjiwai ideologi setiap bangsanya dan aliran koperasinya pun akan menjiwai sistem perekonomian dan ideologi bangsanya tersebut.
Aliran Koperasi :
a.      Aliran Yardstick
b.      Aliran Sosialis
c.       Aliran Persemakmuran (commontwealth)

·         SEJARAH PERKEMBANGAN KOPERASI
a.      Sejarah Lahirnya Koperasi
                 Koperasi lahir pertama kali diInggris, dikota Rochdale tahun 1884. Koperasi timbul pada masa perkembangan kapitalisme sebagai akibat revolusi industri. Pada tahun 1851 koperasi tersebut dapat mendirikan pabrik dan juga perumahan bagi anggota-anggotanya yang belum mempunyai rumah.
Perkembangan koperasi di Rocchdale sangat mempengaruhi perkembangan gerakan koperasi di Inggris maupun di luar Inggris. Pada tahun 1852 jumlah koperasi di Inggris sudah mencapai 100 unit. Pada tahun 1862, dibentuklah pusat koperasi pembelian dengan nama The Cooperative Whole Sale Society (CWS).
Pada tahun 1876, koperasi ini telah melakukan ekspansi usaha di bidang transportasi, perbankan dan asuransi. Pada tahun 1870, koperasi tersebut juga membuka usaha di bidang penerbitan berupa surat kabar yang terbit dengan nama Cooperative News. Pada tahun 1919, didirikanlah Cooperative College di Manchester yang merupakan lembaga pendidikan tinggi koperasi pertama.

b.      Sejarah Perkembangan Koperasi di Indonesia
               Koperasi bermula pada abad ke-20 pada umumnya merupakan hasil dari usaha yang tidak spontan dan tidak dilakukan oleh orang-orang yang sangat kaya. Koperasi tumbuh dari kalangan rakyat, ketika penderitaan dalam lapangan ekonomi dan sosial yang ditimbulkan oleh sistem kapitalisme semakin memuncak.
Pada tahun 1908, Budi Utomo yang didirikan oleh Dr.Sutomo memberikan peranan bagi gerakan koperasi untuk memperbaiki kehidupan rakyat. Pada tahun 1927 dibentuk Serikat Dagang Islam, yang bertujuan untuk memperjuangkan kedudukan ekonomi pengusaha-pengusaha pribumi, kemudian pada tahun 1929, berdiri Partai Nasional Indonesia yang memperjuangkan penyebarluasan semangat koperasi. Setelah Indonesia merdeka, Pada tanggal 12 Juli 1947, pergerakan koperasi di Indonesia mengadakan Kongres Koperasi yang pertama di Tasikmalaya, Kemudian hari tersebut ditetapkan sebagi Hari Koperasi Indonesia.

Sumber : http://abbinoto.wordpress.com/2009/12/22/rangkuman-koperasi-bab-1/
               http://id.wikipedia.org/wiki/Koperasi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar